Beragram Program IDN Media, Platform Media Masa Kini

program idn media - awanapps.com
Isi Tabel

Perusahaan startup bidang media di Indonesia memang tidak begitu pesat perkembangannya dibandingkan bidang lain. Meski begitu, IDN Media ternyata mampu menunjukkan eksistensinya selama ini dan kini dikenal sebagai platformnya para milenial dan gen z. Bahkan saat ini ada banyak program yang dimiliki oleh IDN Media.

IDN Media merupakan perusahaan startup yang berdiri pada 8 Juni 2014. Startup ini didirikan oleh kakak beradik asal Surabaya, Winston Utomo dan William Utomo. IDN Media bergerak di bidang media teknologi digital dan platform konten yang menargetkan ke milenial dan generasi Z.

Nah, sejak berdiri hampir tujuh tahun yang lalu, IDN Media kini menjadi perusahaan startup media yang sangat maju. Hal itu tak lepas dari banyaknya gebrakan baru berupa program-program atau unit bisnis yang beragam. Mulai dari pembuatan media digital, agensi iklan, penyelenggara acara, hingga rumah produksi film.

Hingga saat ini, IDN Media diketahui sedang mengoperasikan 11 program yang ditujukan untuk para generasi milenial dan gen z. Tentu kamu penasaran kan apa saja. Nah, untuk lebih jelasnya, yuk simak kesebelas program yang dimaksud di bawah ini.

IDN Times

Program pertama yang merupakan awal mula berdirinya IDN Media, yakni IDN Times. Media massa yang berfokus pada berita dan hiburan bagi milenial dan gen z. Sesuai dengan sasarannya, IDN Times memiliki tagar resmi #SuaraMillennial yang diimpikan menjadi suara bagi milenial dan gen z di Indonesia.

Fitur unik dan andalan dari IDN Times adalah IDN Times Community. Fitur ini merupakan platform bagi siapapun yang ingin menulis dan menerbitkan tulisan buatannya di website IDN Times. Menarik banget, kan?

IDN Creative

IDN Creative adalah program kedua yang dibuat oleh IDN Media sejak berdiri. Program ini merupakan agensi digital kreatif berbasis data yang fokusnya pada penceritaan merk, pembuatan konten, dan pendistribusian lintas platform.

Layanan yang ditawarkan oleh IDN Creative antara lain adalah pengelolaan website, pembuatan konten terintegrasi, kompetisi dan online. Sampai saat ini, berbagai macam brand ternama Indonesia telah bekerja sama dengan IDN Creative. Sebut saja Tokopedia, Samsung, Traveloka, Unilever, Djarum, dan masih banyak lagi.

IDN Event

Jika sudah membuat agensi digital kreatif, tak lengkap rasanya jika tidak membuat agensi pemasaran yang khusus mengadakan acara. Ya, tiga bulan setelah membuat IDN Creative, program IDN Event berhasil didirikan oleh IDN Media pada Juli 2015.

Sesuai namanya, IDN Event adalah unit bisnis yang berfokus pada pembuatan acara khusus untuk media dan perusahaan. IDN Event sudah terbukti dengan menyelenggarakan acara di berbagai bidang seperti Indonesia Millennial Summit, BeautyFest Asia, dan masih banyak lagi.

Baca juga: Mengenal GoJek, Si Decacorn Pertama di Indonesia

Program IDN Media, Popbela dan Yummy

Popbela merupakan media digital yang berisikan konten dan informasi seputar fesyen, kecantikan, dan gaya hidup untuk para wanita. Sementara Yummy adalah media digital yang membahas mengenai resep, tutorial, dan tips memasak.

IDN Creator Network

Pada tahun 2017, kampanye pemasaran dengan melibatkan para influencer memiliki dampak yang sangat besar bagi brand-brand yang ada di Indonesia. Melihat hal itu, IDN pun mendirikan sebuah kanal yang bernama IDN Creator Network.

IDN Creator Network ini bertujuan untuk menjembatani antara creator dengan brand untuk menjalankan kampanye pemasaran dengan lebih efektif dan efisien. Sampai saat ini, IDN Creator Network mengklaim memiliki jaringan lebih dari 3000 influencer di 12 kota besar di Indonesia; dan telah berkolaborasi dengan lebih dari 100 brand ternama. 

Baca juga: 15 Daftar Start Up Pendidikan Terbaru 2020

Program IDN Media, Popmama

Tak puas dengan pasar remaja wanita dan masak memasak, IDN Media kembali mendirikan program yang lebih inovatif. Fokusnya kalo ini terbilang sangat jarang di Indonesia, yakni Popmama. Popmama merupakan media online yang menyajikan konten mengenai parenting guide bagi para milenial yang sudah menjadi orangtua atau ibu.

Duniaku dan GGWP

ggwp - awanapps.com
GGWP

Perkembangan e-sports atau olahraga elektronik di Indonesia sangatlah pesat dalam beberapa tahun belakangan. Hal itu membuat IDN Media jadi tergoda untuk meramaikan industri e-sports. GGWP.id, platform yang pasti tidak asing lagi di telinga gamers, diakuisisi sebagai program baru oleh IDN Media pada Juni 2019. Winston selaku CEO dan Founder mengatakan pengakuisisian tersebut ditujukan untuk memajukan e-sports di Tanah Air.

Selain e-sports, IDN Media juga memutuskan terjun ke dunia geek culture yang saat ini sedang tren di Indonesia. Akhirnya pada bulan September, Bersama Menkominfo kala itu, Rudiantara, IDN Media meluncurkan Duniaku.com. Media tersebut berisikan konten membahas soal game, anime, manga, tekno, film, dan tentu saja isu-isu geek culture di Indonesia.

Baca juga: Mengenal GoJek, Si Decacorn Pertama di Indonesia

Program IDN Media, IDN Pictures

Pertengahan tahun 2020 lalu, IDN Media semakin menunjukkan eksistensinya. Startup media digital ini melebarkan sayapnya dengan merambah ke industri perfilman Tanah Air. Demi Istri Production, rumah produksi milik produser dan sutradara ternama Indonesia, Susanti Dewi dan Fajar Nugros digaet alias diakuisi. Nama rumah produksinya pun berganti menjadi IDN Pictures.

IDN Programming Ooh

Platform terakhir sekaligus yang terbaru dari IDN Media adalah IDN Programmatic Out-of-home (IDN POOH). Platform ini merupakan platform media out of home yang terkoneksi dengan internet untuk menampilkan iklan secara real time. IDN POOH ini menawarkan banyak output iklan yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan.

Selain ke-11 program di atas, IDN Media sebenarnya masih memiliki dua program lain. Yakni terdiri dari IDN Foundation, program non profit yang bertujuan menebar kebaikan di kalangan masyarakat. Program berikutnya yaitu IDN Research Institute yang merupakan salah satu badan riset terhadap milenial dan generasi z.


Itulah informasi singkat seputar IDN Media, startup media digital yang saat ini menjadi salah satu raksasa startup di Indonesia. Rasanya tidak perlu ragu lagi menyebut IDN Media sebagai platformnya khusus kaum milenial dan gen z.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments