Twitter Rebranding Jadi X? Begini Rencana Elon Musk!

Twitter Rebranding Jadi X? Begini Kata Elon Musk! (Sumber: X Corp)
Isi Tabel

Warganet dihebohkan dengan logo Twitter yang tiba-tiba berubah jadi X. Aplikasi yang memiliki logo buruh biru sebagai ciri khasnya ini kini tinggalah sebuah kenangan.

Sebagai informasi, burung biru bernama “Larry” ini sudah menjadi logo Twitter yang ikonik sejak 2006. Tentu sebagian orang merasa perubahan drastis ini sungguh mengejutkan.

Rebranding Twitter jadi X ini tentu dilakukan oleh Elon Musk selaku CEO pada 25 Juli 2023. Hal ini disinyalir karena belakangan ini aplikasi Threads buatan Meta dianggap meniru Twitter.

Namun, Elon Musk mengaku jika rencana ini sudah direncanakan sejak lama. Lantas, apakah alasan Twitter rebranding menjadi X? Simak pembahasannya di bawah ini!

Baca juga: Makin Mirip Twitter, Inilah Fitur Threads yang Akan Rilis!

Alasan Twitter Rebranding Jadi X

Ternyata, Elon Musk tak hanya mengubah logonya saja. Perusahaan pun benar-benar telah melakukan rebranding atau merubah merek bisnisnya menjadi X Corp. Jika disadari, domain Twitter yang tadinya twitter.com pun kini berubah menjadi x.com.

Totalitas dengan perubahan ini, Elon Musk juga akan merubah “Tweet” menjadi “X’s”. Seperti yang banyak orang ketahui, Tweet adalah istilah untuk menyebut posting-an pengguna di Twitter.

Dilansir dari CNBC, tujuan rebranding alias merombak total Twitter  adalah karena sang CEO memiliki impian untuk memiliki aplikasi media sosial yang benar-benar baru.

Padahal, saat ini Twitter menjadi salah satu media sosial yang paling up-to date dengan berita terkini. Pengguna biasanya memanfaatkan fitur Trending untuk mengetahui kabar apa yang kini sedang banyak diperbincangkan.

Pemilik agensi Battenhall Drew Benvie menyampaikan prediksinya melalui BBC, bahwa mungkin Twitter akan berkembang menjadi media sosial dengan fitur e-commerce. Hal ini bisa saja dilakukan karena banyak platform media sosial yang telah melakukan ini.

Benar saja, cuitan CEO Twitter, Linda Yaccarino pun mendukung prediksi tersebut. Nantinya, X akan mencakup banyak sektor, mulai dari audio, pesan, hingga perbankan.

Musk pun juga menyampaikan bahwa X akan menjadi aplikasi yang bukan hanya sekadar media sosial, melainkan SuperApp. Oleh karena itu, nama Twitter tak lagi relevan dengan fungsi yang akan dihadirkan di masa mendatang.

“Beberapa bulan mendatang kami akan menambahkan komunikasi komprehensif dan kemampuan untuk menjalankan seluruh aktivitas keuangan Anda. Nama Twitter sudah tidak relevan dalam konteks itu, jadi kami harus mengucapkan selamat tinggal pada burung tersebut,” tulis Musk.


Setelah mendengar kabar rebranding yang mengejutkan ini, bagaimana pendapatmu sebagai warganet Twitter? Apakah kamu siap dengan perubahan ini? Atau, sudahkah kamu berencana untuk berpaling dari Twitter dan beralih ke aplikasi lain? Mari kita tunggu kelanjutannya, ya!

Baca juga: Selain Threads, Truth Social Jadi Alternatif Twitter Limit!

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments