Pakai USB Type C, Apa Pengaruhnya Terhadap iPhone 15?

Ilustrasi iPhone 15 yang sudah pakai USB Type C. (Sumber: Reuters)
Isi Tabel

Seperti yang sudah diketahui bahwa iPhone 15 kini beralih ke USB Type C, sehingga membuat port-nya jadi universal. Tentu transformasi ini merupakan hal baru untuk Apple yang sebelumnya sudah khas dengan USB Lightning pada perangkat smartphone-nya.

Mulai dari iPhone 15 biasa, 15 Plus, 15 Pro, hingga 15 Pro Max, kini sudah dibekali dengan port USB C. Proses transformasi ini bisa dibilang telah melalui cerita yang panjang. Butuh waktu sekitar 11 tahun untuk Apple untuk melepas atribut port Lightning yang sudah menjadi identitasnya sejak awal.

Dengan kehadiran model USB C pada port-nya, transfer data dan pengisian daya lebih mudah karena bisa menggunakan kabel USB dari perangkat merk selain Apple. Selain itu, adapun dampak lainnya yang bisa dirasakan pengguna. Apakah itu?

Baca juga: Cara Memperluas Memori Internal iPhone dengan iCloud!

Pengaruh USB Type C pada iPhone 15

Secara umum, Apple mengatakan bahwa ada dua pengaruh penggunaan USB Type-C pada iPhone 15. Penjelasan tersebut diumumkan secara langsung melalui laman resmi Apple pada pengumuman perilisan iPhone 15.

Berdasarkan pernyataan tersebut, berikut adalah dua pengaruh USB C di iPhone 15 series. Simak informasinya di bawah!

Lebih Fleksibel

Pengaruh USB Type C pada iPhone 15 yang pertama adalah, kini mengisi daya atau transfer data jadi lebih fleksibel. Seperti yang diketahui, kabel tipe ini merupakan komponen yang pasti digunakan perangkat untuk melakukan pengisian daya dan juga transfer data.

Tanpa perlu mengandalkan kabel Lightning yang ekslusif untuk iPhone, kini pengguna bisa menggunakan USB Type C yang diperuntukan untuk produk Apple lainnya seperti iPad, Macbook, dan AirPods Pro.

Selain itu, pengguna AirPods Pro kini bisa memanfaatkan iPhone 15 untuk pengisian daya dengan menyambungkan koneksinya menggunakan kabel USB C. Dengan demikian, kehadiran port USB C ini menjadi universal untuk semua perangkat Apple.

Transfer Data Lebih Cepat dengan USB Type C

Pihak Apple mengatakan, jika iPhone 15 versi Pro dan 15 Pro Max diklaim bisa transfer data lebih cepat menggunakan kabel USB C. Kecepatan transfer data yang ditawarkan bisa mencapai 10 gigabit per detik.

Peningkatan kecepatan ini diduga berhubungan dengan penggunaan chip A17 pro yang disematkan pada iPhone 15 Pro. Chip inilah yang mendukung kecepatan transfer data pada iPhone 15 seri ini. Bahkan, kecepatannya pun dinilai cukup tinggi saat menyalurkan output video hingga resolusi 4K.

Akan tetapi, pihaknya tidak menyebutkan bahwa peningkatan kecepatan transfer data ini juga dibekali pada iPhone 15 versi biasa dan plus. Keistimewaan ini bisa didapatkan pengguna jika memboyong iPhone 15 versi Pro dan Pro Max saja.


Itulah pengaruh USB Type C pada iPhone 15 yang ternyata menghadirkan dampak positif bagi pengguna. Bagi pengguna iPhone terdahulu, apakah kamu sudah siap berpaling dari USB Lightning? Yuk, tinggalkan komentarmu di bawah!

Baca juga: Tips Memperpanjang Masa Pakai iPhone Agar Lebih Awet

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments