Xiaomi Rilis Flagship Terbaru 11T&11T Pro, Ini Spesifikasinya!

Ilustrasi Xiaomi. (sumber: Kompas.com)
Isi Tabel

Hp flagship merupakan produk seri unggulan kelas tertinggi dari sebuah merek smartphone. Sebagai sebuah merek produsen hp, Xiaomi tentu memiliki produk unggulan dengan spesifikasi tertinggi yang ditawarkan untuk pelanggan setianya. 

Baru saja dirilis dan telah secara resmi dijual per 11 November 2021, hp Xiaomi terbaru yaitu 11T dan 11T Pro dapat dibeli melalui mi.co.id, Xiaomi store, Xiaomi shop, dan marketplace. Produk yang baru rilis ini menggantikan hp flagship Xiaomi sebelumnya yaitu Mi 10T dan 10T Pro.

Xiaomi telah menghentikan produksi merek Mi, sehingga seri 11T dan 11T Pro ini tidak lagi menggunakan penyebutan Mi di depannya. Terkenal sebagai merek produsen hp spesifikasi dewa dengan harga terjangkau, Xiaomi menawarkan seri hp Xiaomi terbaru ini dengan harga yang tidak fantastis. 

Baca juga: Xiaomi Pad 5 Gunakan Teknologi Dolby Atmos dan Vision

Harga Flagship Xiaomi Terbaru: 11T dan 11T Pro

Untuk seri Xiaomi 11T memiliki penyimpanan sebesar 8GB+256GB. Seri ini dijual seharga Rp5.999.000 dengan tiga pilihan variasi warna yaitu celestial blue, meteorite gray, dan moonlight white.

Sedangkan untuk hp Xiaomi terbaru, yakni 11T Pro terdapat dua opsi besaran penyimpanan yang berbeda. Penyimpanan 8GB+256GB seharga Rp6.999.000 dan 12+256GB Rp.7.499.000. Untuk variasi warna sama seperti seri 11T.

Menggunakan Chipset Terbaik MediaTek Dimensity 1200-Ultra

Setelah sukses memproduksi hp flagship seri sebelumnya yang terbilang terjangkau dibanding produk merek lain dengan spesifikasi serupa, Xiaomi ingin kembali mendobrak pasar dengan hp keluaran terbarunya. 11T dan 11T Pro menggunakan Chipset terbaik pada tahun 2021 dari MediaTek, sebuah perusahaan pengembangan chipset asal Shanghai.

Dilengkapi Algoritma AI Canggih untuk Ciptakan Efek Cinematic

Xiaomi 11T dan 11T Pro dilengkapi dengan tiga kamera, yaitu kamera wide angle 108MP, ultra wide angle 8MP, dan telemakro 5MP. Kamera hp Xiaomi yang baru rilis ini juga telah dilengkapi dengan fitur lima efek videografi komputasi dan mampu mengambil video dengan kualitas 4K.

Dalam pengambilan video, Xiaomi memberikan tiga mikrofon yang beroperasi secara bersamaan. Selain itu, tidak seperti seri hp keluaran Xiaomi sebelumnya. Produk Xiaomi yang baru rilis ini telah dikombinasikan dengan kualitas dedicated dual speakers dari Dolby Atmos sehingga memberikan pengalaman mendengarkan musik yang lebih berkualitas.

Produk Flagship Xiaomi Terbaru Bisa Mengisi Daya Dalam Waktu Singkat

Kedua hp Xiaomi yang baru rilis ini memiliki daya baterai yang sama yaitu 5000mAh tetapi terdapat spesifikasi berbeda dari segi pengisian daya. Pada Xiaomi 11T, menggunakan Xiaomi HyperCharge 67W yang mampu mengisi daya hingga 100% dalam waktu 36 menit.

Pada Xiaomi 11T Pro, menggunakan Xiaomi HyperCharge 120W yang mampu mengisi daya hingga 100% hanya dalam waktu 17 menit. Keduanya sama-sama telah menggunakan USB tipe-C.


Hp Xiaomi terbaru ini tampaknya sangat cocok untuk pengguna yang menyukai spek tinggi dari segi teknis. Xiaomi dengan konsisten tetap mempertahankan citranya sebagai penguasa pasar smartphone berkualitas dan terjangkau melalui seri flagship Xiaomi 11T dan 11T Pro.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments