StartUp Crowdfunding Solusi untuk Berdonasi

ulasan crowdfunding | awanapss.com
Isi Tabel

Hampir semua aktivitas yang kita lakukan sehari-hari selalu menggunakan Internet, banyak sekali aktivitas yang dapat kita lakukan dengan menggunakan internet. Mulai dari berkomunikasi hingga menggalang dana ataupun berdonasi di Crowdfunding. Kini ada banyak aplikasi crowdfunding yang muncul di Indonesia, salah satunya adalah kitabisa.

ulasan crowdfunding | awanapss.com
Aplikasi crowdfunding salah satu alternatif untuk berdonasi

Crowdfunding start up merupakan perusahaan yang bergerak dibidang pendanaan ataupun membuka donasi bagi mereka yang ingin berdonasi. Di Indonesia pun sudah banyak sekali perusahaan yang bergerak dibidang ini, entah berbentuk web ataupun aplikasi

Kali ini kita akan membahas, start up apa saja yang focus pada crowdfunding.

BenihBaik.com

Merupakan platform penggalangan dana, perusahaan ini didirikan oleh Andy dan 2 orang lainnya. Benih baik focus pada isu – isu kemanusiaan, social, kesejahteraan, kebudayaan, hingga agama.

Sudah mendapatkan izin dari Kementerian Sosial Indonesia untuk menggalang dana, Benih baik berusaha semaksimal mungkin untuk membantu yang membutuhkan pertolongan. Untuk kamu yang ingin berdonasi kamu harus login dahulu.

Setelah itu benih baik akan memverifikasi akunmu kemudian benih baik akan menawarkan menggunakan pengiriman menggunakan berbagai system pembayaran yang ditawarkan.

Baca Juga: Ruangguru, Startup Edukasi Masa Depan Indonesia

Kitabisa

Startuawalnya merupakan gerakan penggalangan dana pada tahun 2013. Kitabisa tumbuh menjadi suatu platform digital yang menawarkan penggalangan dana bagi yang membutuhkan. Digagas oleh Alfatih, kini kita bisa menjadi salah satu platform penggalangan dana terkenal di Indonesia.

Sudah mempunyai Izin pengumpulan dana oleh kementrian sosial, kini kitabisa telah meluncurkan aplikasi. Selain menjadi pendonasi, kamu juga bisa menjadi penggalang dana dengan syarat dan ketentuan yang telah ada.

Baca Juga: Aplikasi Flip, Transfer Uang Antar Bank Tanpa Biaya

Crowdfunding dengan Wecare.id

Merupakan platform penggalangan dana lainnya yang terfokus pada pasien yang membutuhkan dana dalam menjalani masa rawatnya. Dalam perkembangannya wecare berusaha untuk membantu para pasien yang membutuhkan bantuan dana baik yang menggunakan BPJS maupun tidak.

Wecare sempat menjelaskan mengapa terkadang pasien BPJS membutuhkan bantuan, karena ada beberapa treatment di RS  yang tidak boleh menggunakan BPJS atau harus manual. Lebih dari itu, wecare juga akan menyortir mana yang harus dibantu. Mulai dari penghasilan pasien, daftar perawatan yang dibutuhkan pasien, sampai akomodasi waktu yang ditempuh untuk sampai ke Rumah sakit ini.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments