Simak! Situs Jurnal Gratis Buat Para Mahasiswa

Ilustrasi seorang mahasiswa yang mencari situs jurnal gratis. (Sumber: Iskael.com)
Isi Tabel

Sebagai seorang mahasiswa, membuat tugas atau karya ilmiah tentu saja sudah biasa dilakukan dan harus dilakukan. Dalam menyusun atau membuat karya ilmiah, tentu referensi sangat dibutuhkan untuk mendukung hipotesis yang disampaikan. Sebab itu, karya ilmiah atau jurnal menjadi kebutuhan penting bagi mahasiswa.

Selain untuk menyelesaikan tugas, jurnal juga diperlukan dalam menyelesaikan tugas akhir. Dalam menyusun jurnal pasti diperlukan referensi yang kredibel dan valid serta dapat dipertanggungjawabkan.

Dalam memilih referensi atau sumber dalam menyusun jurnal tidak boleh sembarangan. Penggunaan sumber dari internet seperti dari blog pribadi atau wikipedia dianggap tidak valid dan tidak berdasar. Maka dari itu, diperlukan jurnal yang kredibel serta dapat dipertanggungjawabkan sebagai referensi dalam menyusun karya ilmiah maupun jurnal.

Di era digital seperti saat ini sudah sangat mudah dalam mengakses jurnal dari internet. Berikut ini beberapa website yang dapat digunakan untuk mencari jurnal secara gratis. Yuk, simak situs jurnal gratis di bawah ini!

Baca juga: Cek! Aplikasi Wajib Buat Para Pelajar dan Mahasiswa

Akses Jurnal Gratis di Perpusnas

Cara dan Syarat Mendaftar Jadi Anggota Perpusnas Secara Online

Ilustrasi situs jurnal gratis Perpusnas

Perpustakaan Nasional Republik Indonesia atau Perpusnas merupakan situs resmi yang menyediakan banyak referensi jurnal yang semestinya berbayar. Namun, jurnal tersebut sudah disewa oleh pemerintah Indonesia sehingga bisa diakses secara gratis.

Perpusnas tidak hanya menyediakan jurnal nasional tetapi juga jurnal internasional, kece banget kan. Sebelum mengakses jurnal, sebaiknya mendaftarkan diri terlebih dahulu sebagai anggota untuk mempermudah dalam mengakses jurnalnya.

Sciencedirect

ScienceDirect - Perpustakaan

Ilustrasi jurnal gratis ScienceDirect

Sciencedirect, website yang satu ini menyediakan berbagai jurnal, artikel, hingga buku yang berasal dari seluruh penjuru dunia. Namun, tidak semuanya dapat diakses dengan gratis ya. Meski begitu, masih banyak jurnal dan buku ilmiah yang dapat kamu gunakan sebagai referensi gratis.

DOAJ

Directory of Open Access Journals | BLU - P3GL

Ilustrasi platform jurnal DOAJ

Directory Open Access Journal atau DOAJ merupakan website yang memberikan akses penuh kepada penggunanya secara gratis. Situs ini dirilis pada tahun 2003 menyediakan sebanyak 11.000 jurnal dari 127 negara yang dapat kamu akses secara gratis tanpa batasan.

Akses Jurnal Melalui Google Scholar

Begini Panduan Google Scholar agar Hasil Pencarian Maksimal

Situs jurnal di Google Scholar

Situs jurnal keluaran Google ini memiliki lebih dari ratusan jurnal ilmiah yang bisa diakses dalam bentuk pdf maupun lainnya. Jurnal yang tersedia sangat beragam, mulai dari jurnal nasional hingga jurnal internasional. Jenis karya ilmiahnya pun juga beragam mulai dari artikel, jurnal, hingga e-book. Selain itu, kamu bisa mengaksesnya secara gratis tanpa login atau mendaftar.


Setelah kamu simak artikel di atas, itulah 4 situs yang bisa dikunjungi saat membutuhkan lebih banyak referensi dalam menyusun artikel. Jangan khawatir semuanya legal dan gratis kok! Semoga membantu!

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments