Mudah dan Praktis, Ini 5 Cara Memulihkan Foto di Smartphone

cara memulihkan foto di smartphone
Isi Tabel

Di era digital seperti sekarang ini, tidak banyak yang tahu dan paham cara memulihkan foto di smartphone. Perlu diketahui, cara untuk mengembalikan foto yang terhapus dapat dilakukan dengan menggunakan beberapa aplikasi.

Karena itu, kamu tidak perlu panik saat foto tidak sengaja terhapus asalkan mengikuti langkah-langkahnya dengan tepat. Lalu, bagaimana tips untuk memulihkan foto-foto yang terhapus di smartphone? Untuk mengetahui cara mudahnya, yuk simak ulasan AwanApps berikut!

Baca juga: Jarang Banyak yang Tahu, Berikut 5 Fitur Rahasia Perangkat Android

Cara Memulihkan Foto di Smartphone yang Bisa Diikuti

Ilustrasi Cara Memulihkan Foto di Smartphone. (Sumber: Freepik)

Setiap foto yang diabadikan tentu memiliki kenangan tersendiri sehingga ketika terhapus, maka akan muncul rasa kehilangan. Karena itu, ada beberapa cara yang bisa diterapkan saat kamu tidak sengaja menghapus foto di smartphone, antara lain sebagai berikut.

Pakai Google Photos

Langkah pertama yang bisa kamu lakukan saat foto di smartphone terhapus, yakni memakai Google Photos. Tata cara untuk memulihkan foto-foto yang tak sengaja hilang atau terhapus dari galeri, yakni:

  • Buka aplikasi Google Photos terlebih dahulu. Selanjutnya, cari pilihan ‘Galeri Foto’ di bagian bawah aplikasi.
  • Setelah itu, pilih ‘Sampah’, lalu ketuk foto atau video lama yang ingin kamu lihat dan kembalikan.
  • Pada bagian paling bawah, pilih opsi ‘Pulihkan’.

Biasanya, Google Photos akan memberikan pilihan pengembalian file, yaitu di aplikasi galeri ponsel, galeri Google Photos, atau di album tempat semula. Pilihlah tempat untuk mengembalikan foto sesuai dengan kebutuhan saja.

Cara Memulihkan Foto di Smartphone Gunakan Aplikasi Dumpster

Cara mengembalikan foto-foto yang terhapus selanjutnya adalah dengan memanfaatkan aplikasi Dumpster. Aplikasi Dumpster sendiri merupakan aplikasi yang bisa mencadangkan dan menyimpan seluruh data yang baru saja terhapus.

Dengan aplikasi ini, kamu bisa membatalkan penghapusan gambar dan video secara langsung ke smartphone dengan mudah. Adapun beberapa langkah yang dapat kamu ikuti untuk memulihkan foto, yaitu:

  • Unduh aplikasi Dumpster terlebih dahulu di Google Play Store.
  • Setelah itu, buka aplikasi dan terima semua syarat dan ketentuan kemudian beri semua izin yang dibutuhkan.
  • Selanjutnya, kamu akan melihat antarmuka dan pilihlah jenis file yang ingin disimpan.
  • Jika sudah memilih jenis file, hapus file apa pun dari penyimpanan internal atau eksternal dan aplikasi akan menyimpan file yang dihapus untukmu.

Perlu diingat, aplikasi Dumpster akan menyimpan setiap file yang dihapus setelah mengunduhnya di Play Store. Dalam hal ini, aplikasi tak dapat memulihkan file yang dihapus sebelum kamu install aplikasinya.

Pakai Aplikasi DiskDigger Photo Recovery

Untuk mengembalikan foto yang terhapus, kamu bisa menggunakan aplikasi DiskDigger Photo Recovery di mana tidak memerlukan bantuan komputer atau laptop. Beberapa langkah untuk menggunakan aplikasi ini, antara lain sebagai berikut.

  • Pertama-tama, unduh aplikasinya terlebih dahulu di Play Store. Aplikasi ini sangat ringan karena hanya berukuran sekitar 2 MB.
  • Langkah berikutnya, buka aplikasi kemudian pilih ‘Start Basic Photo Scan’. Pilihlah folder tempat kamu ingin memulihkan foto yang terhapus.
  • Tunggulah beberapa detik hingga pemindaian selesai dilakukan. Aplikasi ini akan menunjukkan file yang telah terhapus dari drive ponsel.
  • Jika ingin menandai foto yang akan dikembalikan ke galeri ponsel, ketik ‘Recover button’. Setelah itu, foto yang terhapus akan berhasil kembali.

Pada perangkat ponsel yang tidak di-rooting, DiskDigger hanya terbatas untuk memulihkan gambar dari cache thumbnail. Artinya, gambar-gambar tersebut kemungkinan memiliki kualitas yang lebih rendah dibandingkan foto atau video asli.


Itu dia beberapa cara memulihkan foto di smartphone yang bisa diikuti dengan mudah. Apabila ingin mengetahui berbagai tips mudah lainnya, pastikan untuk cek update artikel terbaru di laman AwanApps ya!

Baca juga: 6 Aplikasi Kamera untuk Android, Bisa Buat Foto Jadi Bagus!

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments