Cara Mengembalikan Chat iMessage yang Terhapus

Ilustrasi Cara Mengembalikan Chat iMessage. (Sumber: iStock)
Isi Tabel

Pernahkah kamu tak sengaja menghapus pesan penting di iMessage? Jika hal tersebut terjadi, kamu perlu mengetahui cara mengembalikan chat iMessage yang terhapus. 

Bagi para pengguna iPhone, menghapus pesan yang ada di iMessege adalah aktivitas rutin yang wajib dilakukan. Selain dapat mengurangi kapasitas penyimpanan, kamu bisa membuang pesan-pesan yang tak lagi dibutuhkan. Namun, bagaimana jika pesan penting ikut terhapus juga?

Tentu hal ini sangat merepotkan karena kamu harus merelakan pesan penting terhapus. Apalagi, pesan tersebut ternyata berasal dari seseorang yang spesial. Eits, tapi jangan menyerah begitu saja!

Jangan panik dulu walaupun kamu belum melakukan backup chat sama sekali. Kamu tetap bisa mengembalikan chat iMessege yang terhapus dengan cara mudah dan kilat. Penasaran? Simak langkah-langkahnya berikut ini!

Baca juga: Tak Bisa Upgrade iOS 16, Iphone Rentan Diretas!

Cara Mengembalikan Chat iMessege yang Terhapus

Sebagai informasi, Apple mengizinkan pengguna untuk mengembalikan chat iMessage yang telah terhapus untuk perangkat dengan iOS 16. Berkat adanya fitur baru bernama “recently deleted”, kamu tak perlu backup chat untuk memulihkan pesan di iMessege.

Fitur tersebut berfungsi sebagai wadah untuk menampung pesan-pesan yang terhapus. Nantinya, kamu bisa mengembalikan chat iMessage dari sana dengan ikuti cara berikut ini:

  1. Buka aplikasi Messages di iPhone iOS 16.
  2. Selanjutnya, klik edit di pojok kiri atas.
  3. Kemudian, pilih opsi Show recently deleted dengan ikon tempat sampah.
  4. Silakan pilih chat atau percakapan yang ingin kamu kembalikan.
  5. Klik Recover atau Pulihkan.
  6. Chat yang terhapus sudah dipulihkan!

Seperti memulihkan foto yang terhapus di galeri, fitur iOS16 ini memiliki peran yang sama untuk mengembalikan chat iMessage yang terhapus. Namun, pesan yang sudah tertampung di dalam “recently deleted” selama 30 hari akan terhapus secara permanen. 

Jadi, jangan sampai membiarkan pesan yang dianggap penting terlalu lama mengendap di sana. Sesekali kamu juga bisa mengecek recently deleted secara berkala untuk berjaga-jaga ada pesan yang tidak sengaja terhapus olehmu. Jika tidak, mau tidak mau kamu harus merelakannya terhapus dan tidak bisa dipulihkan.


Itulah informasi mengenai cara mengembalikan chat iMessege yang terhapus di perangkatmu. Dengan fitur recently deleted, kamu bisa dengan mudah memulihkan pesan penting tanpa perlu backup chat sebelumnya. Ternyata caranya cukup mudah, bukan? Jadi, selamat mencoba!

Baca juga: Tak Bisa Upgrade iOS 16, Iphone Rentan Diretas!

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments