5 Tips Merawat Laptop Bekas Agar Performanya Optimal, Yuk Catat!

tips merawat laptop bekas
Isi Tabel

Sama seperti perangkat baru, tips merawat laptop bekas harus benar-benar diperhatikan. Ya, beberapa laptop bekas biasanya memiliki kualitas seperti baru sehingga pengalaman pengguna pun sangat baik..

Akan tetapi, perawatannya harus tetap diperhatikan agar tidak menimbulkan masalah di masa mendatang. Jika ingin tahu cara terbaik untuk merawat laptop bekas, yuk simak penjelasan lengkap AwanApps berikut!

Baca juga: Begini 6 Tips Merawat Touchpad Laptop Agar Tetap Berfungsi Secara Optimal

Tips Merawat Laptop Bekas dengan TepatĀ 

Ilustrasi Tips Merawat Laptop Bekas. (Sumber: Pixabay)

Meski membeli laptop bekas bisa menghemat anggaran, merawatnya dengan baik sangat penting agar perangkat tetap berfungsi optimal dan tahan lama. Adapun beberapa cara terbaik untuk merawat laptop bekas yang bisa diterapkan, antara lain sebagai berikut:

Bersihkan Laptop Secara Berkala

Salah satu hal penting dalam merawat laptop bekas, yaitu menjaga kebersihannya. Debu dan kotoran yang menumpuk di keyboard, layar, dan ventilasi laptop bisa mengganggu kinerja perangkat.

Untuk membersihkannya, kamu bisa menggunakan alat-alat yang tepat, seperti kain mikrofiber, sikat kecil atau kuas, dan cairan pembersih khusus. Dengan menjaga kebersihan laptop, kamu juga dapat mencegah panas berlebih yang bisa merusak hardware.

Tips Merawat Laptop Bekas, Cek Kondisi Baterai dan Hindari Overcharging

Laptop bekas biasanya memiliki baterai yang sudah tidak seprima laptop baru sehingga penting untuk merawatnya dengan baik. Untuk menghindari kerusakan pada baterai, kamu harus menghindari overcharging gunakan mode hemat baterai, dan jaga suhu laptop.

Apabila baterai laptop bekas sudah sangat lemah, pertimbangkan untuk menggantinya dengan baterai yang baru. Hal ini penting untuk dilakukan agar laptop bekas yang kamu beli bisa bertahan lebih lama.

Lakukan Update Sistem Operasi dan Software

Laptop bekas kerap kali memiliki sistem operasi dan software yang sudah lama. Karena itu, pastikan untuk segera melakukan update sistem operasi setelah membeli laptop agar mendapatkan fitur terbaru dan keamanan yang lebih baik.

Periksa juga aplikasi atau software yang terinstal dan hapus aplikasi yang tidak diperlukan karena bisa memperlambat kinerja laptop. Pastikan hanya menjalankan software yang benar-benar dibutuhkan untuk menjaga performa laptop tetap optimal.

Jika laptop menggunakan sistem operasi yang sudah sangat tua dan tidak lagi mendapatkan dukungan dari pengembang, pertimbangkan untuk melakukan upgrade ke sistem operasi yang lebih baru.

Backup Data Secara Berkala

Salah satu langkah paling penting dalam merawat laptop bekas, yakni melakukan backup data secara berkala. Meski laptop dalam kondisi baik, kamu tidak pernah tahu kapan perangkat bisa mengalami masalah atau kerusakan.

Caranya, gunakan penyimpanan eksternal, seperti hard drive eksternal atau manfaatkan cloud storage untuk menyimpan salinan data. Pastikan backup dilakukan secara otomatis atau sesuai jadwal yang Anda tentukan.

Gunakan Antivirus dan Software Keamanan

Laptop bekas mungkin lebih rentan terhadap serangan malware atau virus jika tidak dilengkapi dengan software keamanan yang memadai. Pastikan untuk menginstal antivirus yang terpercaya dan lakukan scan rutin untuk memastikan laptop bebas dari malware.

Beberapa langkah yang dapat dilakukan, yaitu instal antivirus, update antivirus, dan hindari situs yang tidak aman. Saat memilih situs, mengunjungi laman yang tidak terpercaya dan hindari mengunduh aplikasi dari sumber yang tidak resmi.

Tips Merawat Laptop Bekas, Perhatikan Penggunaan Charger

Charger merupakan komponen penting yang bisa membantu menjaga kesehatan baterai dan kinerja laptop. Apabila kamu membeli laptop bekas tanpa charger original, pastikan untuk membeli charger pengganti yang berkualitas dan sesuai dengan spesifikasi laptop.

Pakai charger yang tidak sesuai bisa merusak baterai atau bahkan komponen dalam laptop. Hindari juga penggunaan charger dengan tegangan yang tidak stabil atau penggunaan power bank yang tidak cocok untuk laptop.


Itu dia beberapa tips merawat laptop bekas yang bisa kamu terapkan dengan mudah. Dengan perawatan yang tepat, laptop bekas dijamin bisa bertahan lebih lama dan tetap memberikan performa terbaik sesuai kebutuhan.

Baca juga: Simak, Ini Dia 7 Cara Merawat Charger Laptop Agar Tahan Lama

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments