4 Aplikasi Edit Video Gratis di Smartphone

Ilustrasi membuat video dengan aplikasi edit gratis. (Sumber: cdn-cas.orami.co.id)
Isi Tabel

Bagi kamu yang suka mengedit video, tentunya penting sekali memiliki aplikasi edit. Akan tetapi, beberapa aplikasi edit video terbaik berbayar. Aplikasi edit video berbayar memang dikenal memiliki fitur serta kualitas terbaik. Namun, akhirnya banyak orang-orang yang kesulitan untuk mengakses fitur dan efek aplikasi edit video berbayar. Meski demikian, masih ada kok aplikasi edit video gratis yang menyediakan fitur dan efek keren. Berikut ini aplikasi edit video gratis yang wajib diketahui!

Baca juga: 4 Aplikasi Pemantau Anak-Anak Menggunakan Smartphone!

Aplikasi Movie Maker Filmmaker

Bagi para pemula, sepertinya akan cocok sekali menggunakan aplikasi edit video satu ini. Selain gratis, Movie Maker Filmmaker memiliki keunggulan pada fitur efek dan musik. Proses mengeditnya terbilang simple sehingga mudah digunakan.

Edit Video Gratis Lewat Aplikasi FilmoraGo

Filmora Go adalah aplikasi edit video yang cukup populer karena mudah digunakan. Aplikasi edit video ini ada di Android dan biasa digunakan untuk media sosial, seperti Instagram. Lalu, aplikasi ini pun memiliki fitur pemotongan video, tema, musik hingga penggabungan video-video pilihan. Selain itu, ada juga beberapa fitur keren lainnya, seperti transisi, slow motion, teks dengan rasio video 1:1 hingga 16:9.

Adobe Premiere Clip

Aplikasi ini memiliki penyimpanan dan operasional yang ringan sehingga tidak membebani performa smartphone. Adobe Premiere Clip memiliki fitur mendukung untuk proses drag, drop, dan menyusun klip video yang diinginkan pengguna. Selain itu, terdapat tool untuk nge-cut durasi video, memberi efek, dan pengaturan pencahayaan serta transisi. Pengguna smartphone berbasis Android dan iOS dapat memiliki aplikasi ini dengan gratis.

Edit Video Gratis di KineMaster

Aplikasi ke-4 ini bernama KineMaster yang sudah cukup populer di kalangan pengguna smartphone. Bagi pengguna Android, KineMaster sering digunakan untuk mengedit video sebelum di post ke YouTube dan Instagram. Aplikasi ini memiliki tool, fitur, dan efek yang cukup lengkap. 

Selain itu, penggunaannya terbilang sederhana sehingga cocok untuk pemula. Meskipun aplikasi ini gratis, terdapat tulisan KineMaster pada hasil edit video pengguna yang mungkin sedikit mengganggu.


Itulah beberapa aplikasi edit video gratis yang cukup lengkap dan keren. Hasil editannya tidak kalah bagus kok dari aplikasi edit video berbayar! Mana yang menurutmu paling keren?

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments