Seiring perkembangan zaman, dunia kerja kini semakin luas dan fleksibel. Bagi anak muda mungkin sudah tidak asing dengan istilah startup atau bahkan bekerja di industri startup itu sendiri. Namun, mengapa kini bekerja di industri startup menjadi cita – cita bagi sebagian anak muda?
Apa itu Startup?
Secara singkat, startup adalah sebutan bagi sebuah perusahaan yang baru saja masuk ke industri, atau masih dalam tahap pengembangan / riset pasar ataupun mengembangkan produknya. Dan perusahaan tersebut tidak lebih dari 5 tahun dari masa berdirinya, sehingga dapat dikategorikan perusahaan yang masih baru adalah perusahaan startup.
Pada umumnya, perusahaan rintisan ini akrab dengan teknologi. Sebab itu, produk atau layanan yang mereka tawarkan umumnya berhubungan dengan teknologi. Apalagi perusahaan – perusahaan rintisan ini, biasanya ingin memecahkan suatu masalah yang terjadi di dalam masyarakat. Kemudian, perusahaan tersebut akan menjawabnya dengan teknologi yang ada.
Apa enaknya kerja di perusahaan startup?
Bagi sebagian orang, khususnya para fresh graduate tidak ingin bekerja 9-5 di sebuah kantor. Anak muda saat ini lebih tertarik untuk mengeksplor, berkontribusi dalam projek besar, dan berinovasi. 3 hal itulah yang bisa didapatkan melalui bekerja di sebuah perusahaan startup. Memang terkesan idealis dan membosankan. Namun, selain itu ada alasan – alasan lain yang menjadikan perusahaan startup tempat kerja idaman anak muda saat ini.
Jam kerja yang fleksibel
Ya, salah satu diantaranya adalah jam kerja yang fleksibel. Menyenangkan bukan? Bekerja tidak terikat waktu yang ditetapkan, namun tetap memenuhi jam kerja yang diperlukan. Tentu bagi anak muda yang baru lulus kuliah hal ini adalah suatu keuntungan, setelah melalui perjalanan kuliah yang melelahkan.
Lingkungan kerja yang menyenangkan
Tentu akan menjadi pengalaman kerja yang menyenangkan, apabila rekan kerja kalian adalah orang – orang yang memiliki passion yang sama bukan? Belum lagi, di perusahaan rintisan ini memiliki suasana kantor yang kekinian banget. Dan yang paling penting adalah, kalian dapat berkontribusi langsung terhadap suatu proyek yang dikerjakan, dan pendapat kalian didengarkan oleh atasan kalian.
Gaji yang kompetitif
Mungkin pada bagian kali ini, tidak semua perusahaan rintisan itu yang ada di Indonesia menerapkan bagian tersebut. Tapi percayalah, apa yang kalian kerjakan dan lakukan akan terbayarkan setimpal. Entah itu terbayarkan melalui materi ataupun koneksi yang akan membuka jalan karir kalian.
Haruskah aku bekerja di perusahaan startup?
Pertanyaan yang mungkin akan muncul di kepala kalian setelah membaca artikel ini. Jawabannya adalah, tergantung diri kalian sendiri. Apakah kalian memiliki passion dan ketertarikan yang sama dengan perusahaan rintisan yang kalian tuju?
Sebab, bekerja di perusahaan rintisan ini tidak diperuntukkan bagi semua orang, banyak tekanan yang akan kalian dapatkan juga. Dan yang paling utama adalah, kalian harus memikirkan apakah berkarir di startup menjadi batu loncatan untuk jenjang karir kalian yang berikutnya. Oleh karena itu, berpikir jauh kedepan adalah hal yang terpenting demi masa depan kalian.
Itulah beberapa alasan kebanyakan para anak muda kerap memilih perusahaan startup sebagai tempat bekerja. Semoga artikel kali ini membantu bagi kalian yang sedang bimbang untuk bekerja dimana. Cheers!