Program Centang Biru Twitter Kembali!

Ilustrasi akun centang biru di Twitter. (sumber: Beta News)
Isi Tabel

Program pengajuan akun centang biru atau verified di Twitter hadir kembali setelah menghilang sebulan lebih lamanya. Twitter sempat menutup program tersebut pada bulan Agustus.

Program centang biru ini sendiri dikabarkan akan dilakukan secara bertahap. Sebab itu, belum semua pengguna aplikasi Twitter ini bisa mengajukan proses verifikasi akun.

Twitter dalam cuitannya menyatakan bahwa penggunanya yang ingin mengajukan verifikasi akun dan tidak memiliki akses dapat terus memantau menu pengaturan. Dengan demikian, belum dipastikan kapan seluruh pengguna bisa mengajukan proses verifikasi akun.

Hingga saat ini belum ada alasan kuat mengapa Twitter kerap membuka dan menutup program tersebut berkali-kali. Sebelumnya Twitter menghilangkan program tersebut selama bertahun-tahun sejak tahun 2017 dan dibuka kembali di Mei 2021.

Membalas komentar-komentar masalah tersebut, Twitter menyatakan bahwa pemberhentian program centang biru tersebut dilakukan demi peningkatan kriteria dan proses peninjauan akun yang akan diverifikasi.

Baca juga: Cari Indekos atau Kontrakan? Lewat Aplikasi Ini Aja!

Verifikasi Akun Palsu Twitter

Pada Juli lalu, Twitter sempat melakukan kesalahan karena memverifikasi akun palsu. Bahkan, beberapa akun bot juga mendapatkan centang biru. Kejadian yang dilakukan oleh pihak tersebut pun pada akhirnya dihubungkan dengan peningkatan sistem verifikasi akun Twitter. Meski begitu kejadiannya, pihak Twitter telah mengakui kesalahannya karena memberi centang biru kepada sejumlah akun palsu.

Salah satu akun dengan nama @conspirator0 menemukan enam akun baru bercentang biru yang mengejutkan. Semua akun tersebut nyatanya baru saja dibuat pada bulan Juni 2021 lalu. Ditambah lagi, tidak ada satupun cuitan yang ditemukan meski memiliki ribuan pengikut/followers. Akun-akun tersebut juga memiliki perbandingan jumlah followers yang hampir sama.

Hal tersebut merupakan kesalahan yang cukup fatal bagi Twitter. Pada akhirnya, pihak Twitter menangguhkan secara permanen akun-akun palsu. Kemudian, Twitter juga menghilangkan tanda centang biru sesuai dengan kebijakan spam dan manipulasi.


Meski demikian, tidak diketahui apakah kesalahan tersebut menjadi faktor utama Twitter dalam menghilangkan pengajuan verifikasi akun pada Agustus lalu.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments