Fitur Terbaru Line Split Bill Bisa Ingatkan Bayar Patungan!

Ilustrasi layanan Line Split Bill. (Sumber: Kompas.com)
Isi Tabel

Buat kamu yang sering makan bareng bersama teman, kini tak perlu pusing lagi untuk menghitung bon makan secara manual. Sebab, Line telah meluncurkan fitur Split Bill yang akan memudahkan kamu untuk penghitungan uang dalam satu bon pembayaran.

Line Split Bill ini memiliki perhitungan yang akurat karena terdapat teknologi Optical Character Recognition (OCR). Melalui teknologi OCR ini, Line dapat memindai struk tagihan nota dan menghitungnya dengan cepat hanya dalam waktu 5 detik saja.

Setelah dihitung dengan fitur Split Bill, tagihannya dapat dibagikan ke ruang obrolanmu bersama teman-teman. Cara ini akan memudahkan kamu menjumlahkan total harga di nota secara akurat, sehingga tak terjadi pertengkaran.

Setelah diluncurkan pada bulan Oktober tahun lalu, kini Line Split Bill menambah sejumlah fitur pendukung lainnya. Layanan terbaru tersebut terdiri dari Payment Info, Reminder, dan History. Fitur-fitur tersebut dihadirkan agar mempermudah pengguna membagikan tagihan melalui Split Bill.

Line Split Bill memperkenalkan tiga fitur terbaru

Baca juga: 6 Tahun Sajikan Berita, Line Today Resmi Ditutup 6 Juli 2022!

Fitur Payment Info

Line menghadirkan fitur Payment Info untuk melengkapi layanan Split Bill. Payment Info berfungsi untuk menyimpan informasi terkait metode pembayaran yang digunakan pengguna. Oleh sebab itu, kamu perlu memasukan informasi perihal akun bank atau e-wallet sebagai metode pembayaran.

Line Split Bill Reminder

Buat kamu yang sering lupa untuk menagih uang patungan makan kepada teman, fitur Reminder dari Line Split Bill bisa jadi solusinya. Fitur Reminder berfungsi mengirimkan notifikasi otomatis kepada pengguna untuk melakukan transaksi pembayaran usai mendapatkan hasil tagihan.

Dengan fitur tersebut, kamu hanya perlu klik “Send Reminder” pada halaman Detail bill. Melalui cara ini, pengguna Line Split Bill bisa menagih teman kamu yang belum membayar patungan makanan.  Setelah temanmu melakukan pembayaran, kamu dapat mengklik “Settle Bill” dan “Save Settlement”.

Fitur History

Selain Payment Info dan Reminder, Line Split Bill juga dilengkapi oleh fitur History. Kehadiran fitur ini berguna untuk menampilkan riwayat berbagai tagihan pengguna. Dengan fitur History pula, kamu bisa melihat apakah pengguna lain yang berbagi pembayaran telah membayar tagihan atau belum.

Bukan hanya itu, kamu juga bisa melihat bills yang dibagikan sebelumnya. Jadi, kamu dapat melacak aktivitas berbagai tagihan di Line Split Bill. Untuk fitur History sendiri, kini bisa diakses dengan mudah melalui tampilan utama aplikasi yang telah diperbarui.


Dengan kehadiran inovasi dari layanan Split Bill ini, kamu akan lebih mudah untuk mencatat dan mengirim informasi pembayaran tagihan secara otomatis kepada temanmu. Tak hanya itu, kamu bisa lebih mudah mengingatkan temanmu yang belum bayar lewat notifikasi otomatis.

Gimana? Penasaran dengan fitur-fitur terbaru di layanan Line Split Bill? Yuk, pakai Line Split Bill sekarang agar lebih mudah tagih patungan dengan teman!

Baca juga: Aplikasi Kasir Online, Praktis Catat Transaksi Bisnis!

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments