Jual Beli Barang Bekas Online, Lewat Platform Terpercaya!

Ilustrasi barang bekas. (sumber: Unsplash)
Isi Tabel

Mungkin banyak dari kalian yang punya barang bagus tak terpakai, daripada numpuk lebih baik menjualnya di tempat jual beli barang bekas online. Dengan begitu, kalian bisa menjadikan barang tersebut sebagai pemasukan tambahan.

Barang bekas atau sebutan kerennya preloved, kerap kali jadi permasalahan bagi setiap orang. Sebab, barangnya masih cukup bagus namun tak bisa digunakan lagi.

Terkadang mungkin muncul keinginan untuk membuangnya, namun setelah dipikir lagi sayang karena barangnya masih layak pakai. Akhirnya, disimpan dan berujung menumpuk di rumah.

Namun, barang-barang tersebut menjadi kotor dan berdebu karena tidak terawat. Jika sudah seperti itu, bisa saja mengganggu kesehatan keluarga di rumah.

Untuk mengatasi permasalahan tersebut, kamu bisa mengubahnya menjadi uang dengan menjualnya di platform jual beli barang online. Yuk, simak penjelasannya di bawah ini!

Baca juga: Kebiasaan Baru Berbelanja, E-commerce Lebih Unggul

OLX

Tampilan logo platform OLX

Siapa yang tak tahu OLX? Rasanya hampir tiap orang pasti mengetahuinya atau minimal pernah mendengar namanya. Marketplace yang satu ini memang termasuk salah satu e-commerce populer di Indonesia.

Sejak awal berdiri, e-commerce yang sebelumnya bernama Tokobagus.com ini membranding diri sebagai situs jual beli barang bekas terpercaya. Banyaknya kategori barang yang tersedia serta transaksinya cepat dan aman. Hingga membuat OLX jadi salah satu e-commerce favorit bagi orang yang ingin mencari preloved.

Kini, OLX diketahui telah hadir di 106 negara di dunia dan memfasilitasi 40 bahasa sekaligus. Selain barang-barang kecil, platform ini juga menyediakan banyak properti dan rumah.

Jual Beli Barang Bekas di Carousell

Tampilan logo carousell

Selanjutnya, ada tempat jual beli barang bekas online bernama Carousell. Marketplace ini pastinya sudah tidak asing lagi bagi para wanita yang gemar berbelanja pakaian atau makeup. Platform asal Singapura ini memang terkenal, sebagai tempat yang memfasilitasi jual beli barang khusus wanita.

Namun sebenarnya, barang-barang yang tersedia di Carousell tidak hanya itu saja. Ada juga barang elektronik, gadget, motor, mobil, hingga furniture yang tersedia di marketplace ini.

Keunggulan lain dari Carousell, yakni aplikasinya user friendly dan layanan operasionalnya selama 24 jam penuh. Jadi, baik pembeli maupun penjual dapat menggunakannya secara mudah dan tenang.

Belanja Bekas

Platform belanjabekas

Jika dibandingkan dengan marketplace sebelumnya, nama Belanja Bekas mungkin masih sangat asing di telinga orang Indonesia. Belanja Bekas adalah e-commerce yang menyediakan jual, beli, dan lelang barang bekas dengan cepat dan aman.

Marketplace yang mulanya hanya berfokus pada jual beli elektronik bekas, Belanja Bekas kini menyediakan kategori barang lain. Mulai dari baju, sepeda, gadget, elektronik, peralatan rumah tangga, produk kesehatan dan kecantikan, hingga barang-barang antik.

Kunggulan dari platform ini adalah penjual dapat menjual produk atau barangnya langsung ke Belanja Bekas dengan harga yang tinggi. Sangat menguntungkan bagi penjual, bukan?

Jual Beli Online di eBay

Logo ebay

Buat kamu yang hobi berbelanja dan berjualan, rasa-rasanya tidak mungkin tidak tahu dengan marketplace yang bernama eBay. Perusahaan e-commerce satu ini memang sangat mendunia dan telah jadi platform andalan para kolektor dan penjual.

Dengan 5000 kategori barang dan lebih dari 1 miliar produk yang ditawarkan, eBay jadi marketplace lintas negara terbesar di dunia. Barang-barangnya beragam dan unik membuat siapa saja bisa mendapatkan atau menjual barang bekas apapun.

Terdapat dua metode pembelian di eBay, yakni membeli langsung dan sistem lelang. Untuk lelang, pembeli dapat menawarkan harga ketika lelang berlangsung selama 3, 5, dan 10 hari. Sementara untuk pembayaran, eBay hanya menggunakan PayPal.


Itulah lima tempat jual beli barang bekas online yang bisa dicoba untuk mengubah barang tak terpakai menjadi uang. Patut diingat, pastikan barang yang dijual masih cukup bagus dan layak pakai. Selain itu, harga yang dipasang harus masuk akal, setidaknya kualitas dengan harga setara.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments